• SMP NEGERI 2 PARIAMAN
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Melatih Anak SMP Menjadi Seorang Pemimpin

OSIS sebagai wadah bagi peserta didik di sekolah untuk mencapai tujuan pembinaan dan pengembangan siswa yang sesuai dengan visi-misi sekolah. Pengurus OSIS adalah peserta didik yang dipilih berdasarkan prestasi, dan keaktifan peserta didik di lingkungan sekolah. Menjadi pengurus OSIS harus mempunyai wawasan yang luas, pandai berinteraksi.

“Kepemimpinan merupakan sebuah modal strategis yang harus kalian miliki, dan setiap manusia esensinya adalah seorang pemimpin”. tutur Direktur SMP, Drs. Mulyatsyah, M.M. dalam sambutannya yang termuat dalam media sosial Peserta Didik SMP.

Pembentukkan jiwa kepemimpinan dapat diperoleh melalui berbagai kegiatan intra sekolah maupun ekstrakurikuler, seperti Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), Pramuka, Jurnalistik, PMR, Kerohanian, Club Olahraga, dan lain-lain.

“Untuk melatih kepemimpinan peserta didik adalah melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler, salah satunya adalah Organisasi Siswa Intra Sekolah yang disebut dengan OSIS” kata Mulyatsyah.

Jiwa kepemimpinan merupakan keniscayaan bagi generasi muda, karena dengan jiwa kepemimpinan, para pemuda akan mampu mengarahkan dan menggerakkan kehidupannya ataupun kehidupan orang-orang di sekitarnya untuk mencapai visi, misi, dan tujuan yang akan dicapai.

Menyadari pentingnya pembetukan jiwa kepemimpinan pada tingkat sekolah, maka Direktorat Sekolah Menengah Pertama menyelenggarakan kegiatan Organisasi Kepemimpinan Tingkat Sekolah jenjang SMP.

Dalam masa pandemi covid-19 ini kegiatan akan dilaksanakan secara daring (online) dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditentukan oleh pemerintah. Adapun tema yang diusung adalah “Tetap Unggul, Berkarya Saat Belajar dari Rumah”.

Koordinator Bidang Peserta Didik Maulani Mega Hapsari, S.IP, M.M. juga menginformasikan bahwa materi yang diberikan kepada peserta sangat beragam: “Anak-anak yang mempunyai jiwa kemimpinan ini selain kita bekali dengan materi-materi terkait dengan kepemimpinan, kami juga akan memberikan mereka materi yang terkait dengan karakter, kemampuan atau skill untuk berkomunikasi, dan kemampuan untuk memanfaatkan teknologi secara bijak.”

Perlu diketahui, kegiatan ini dilaksanakan dalam empat angkatan yang masing-masing dilaksanakan selama dua hari. Angkatan I telah berlangsung beberapa waktu lalu. Untuk Angkatan I dilaksanakan tanggal 7-8 September 2020. Angkatan II dilaksanakan pada tanggal 10-11 September 2020, Angkatan III berlangsung pada tanggal 15-15 September 2020, sedangkan untuk Angkatan IV akan dilaksanakan tanggal 17-18 September 2020 mendatang.

Model pembelajaran kegiatan ini adalah model teoritik dan praktik. Untuk model teoritik (konsep) akan dilaksanakan secara searah dan dialogis, diselingi permainan edukatif, sehingga pembelajaran bersifat menyenangkan dan juga diselingi simulasi.

Pemateri Kegiatan Organisasi Kepemimpinan Tingkat Sekolah terdiri dari unsur-unsur sebagai berikut: Direktorat SMP, Praktisi Kesehatan, Motivator, Praktisi Pendidikan, Pegiat Pendidikan dan Mantan Pengurus OSIS jenjang SMP yang berprestasi.

Tujuan dari kegiatan ini adalah: Melatih, mengasah, dan memperkuat jiwa kepemimpinan peserta didik sebagai pengurus OSIS di sekolah, Membentuk budi pekerti peserta didik melalui jiwa kepemimpinan, Melaksanakan program Pembinaan Jarak Jauh Ekstrakurikuler (PJJE) sebagai salah satu kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Menjalin dan mempererat persahabatan antarsiswa, Menumbuhkan rasa cinta tanah air dan bangsa, dan Menyiapkan peserta didik menghadapi tantangan masa depan di era 4.0.

Mengingat angka penyebaran Covid-19 yang masih tinggi, Direktur SMP mengingatkan agar peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan tetap beraktivitas dengan aman dengan menjaga jarak, menjaga kesehatan dan jika harus beraktivitas di luar rumah wajib menggunakan masker.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Menghadapi Tantangan Abad 21 Dengan Melatih Anak SMP Berjiwa Entrepreneurship

Entrepreneurship (kewirausahaan) adalah suatu proses penerapan inovasi dan kreativitas dalam menciptakan sesuatu yang berbeda dan memiliki nilai, serta kemampuan menghadapi tantang

07/05/2020 05:09 - Oleh Administrator - Dilihat 1578 kali
Bersinergi Dalam Pengelolaan Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19

Wabah pandemi Covid-19 telah berdampak tajam terhadap tatanan aspek kehidupan di dunia, tak terkecuali di Indonesia. Sektor  kesehatan, ekonomi, sosial, dan pendidikan adalah sekto

07/05/2020 05:09 - Oleh Administrator - Dilihat 539 kali
Penguatan Pendidikan Karakter Melalui Kegiatan Antisipasi Tindakan Kekerasan Peserta Didik SMP

Penguatan karakter menjadi kunci utama untuk menyiapkan generasi yang siap menghadapi tantangan era abad 21. Nilai-nilai inilah yang harus tertanam di lingkungan masyarakat, terutama di

07/05/2020 05:09 - Oleh Administrator - Dilihat 399 kali
Pelaksanaan Program Renovasi Gedung SMP Melalui Partisipasi Masyarakat

Berdasarkan Dapodik, banyak SMP dengan kondisi sarana dan prasarananya belum memberikan kontribusi maksimum pada pemenuhan standar nasional, menurut PP Nomor 19 tahun 2005 tentang SNP d

07/05/2020 05:09 - Oleh Administrator - Dilihat 461 kali